Selasa, 11 Juni 2013

keringat darah

HEMATIDROSIS, PENYAKIT KERINGAT DARAH, PENGENALAN DAN PENCEGAHANNYA

Hematidrosis merupakan penyakit keringat darah dimana adanya kelainan berupa merembesnya darah dari kulit yang keluar bersama keringat. 

Hal tersebut di sebabkanoleh factor stress dan kecemasan tingkat tinggi. Tekanan stress yang dialami pasien akan membuat pembuluh darah halus disekitar kelenjar keringat mengerut dan ketika stress menurun maka pembuluh darah akan mengembang kembali. 

Tekanan darah yang tinggi akan menyebabkan pembuluh darah pecah dan darah akan keluar, mengalir ke kelenjar keringat yang ada di dekatnya kemudian keluar bersama keringat. Terjadilah apa yang disebut keringat berdarah. 

Keluarnya keringat berdarah disebabkan oleh pembuluh darah halus disekitar kepala kondisinya lemah sehingga mudah pecah.


Untuk pencegahannya bisa dilakukan dengan mengendalikan tingkat stress yang dialami. 

Usahakan jangan sampai terkena stress dengan tekanan yang tinggi sehingga tidak menimbulkan tekanan mental yang berat. Maka dari itu dibutuhkan psikiater untuk mendampingi pasien selain di beri obat untuk menguatkan pembuluh darah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar